Pages

Sabtu, 24 November 2012

Coban Rondo Batu

Coban Rondo merupakan air terjun yang terletak di Desa Pandesar, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Coban Rondo merupakan daerah wisata Kota Batu. Coban dalam bahasa Indonesia biasa di sebut air terjun, sedangkan Rondo dalam bahasa Indonesia yang berarti janda. Untuk menempuh ke Coban rondo, yang berjarak 12 KM dari arah Kota Batu, bisa menggunakan mobil, motor, atau bus.


Wisata Coban Rondo adalah objek wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi di daerah Batu. Letaknya yang berada di lereng gunung Kawi membuat suasana di area Coban Rondo sangat sejuk dan alami. Objek wisata yang terletak di ketinggian1.135 meter diatas permukaan laut ini berada di Desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Dari Kota Malang Anda dapat menggunakan jasa sewa mobil di Malang atau menggunakan paket wisata Malang Batu kami, dan perjalanan ditempuh 45 Menit dari kota Malang. Areanya yang rimbun dan membuat anda merasa fresh karena banyak menghirup Oksigen ini sangat cocok untuk tempat mengambil gambar atau mengabadikan perjalanan wisata Anda di area Malang. Diarea objek wisata yang mempunyai suhu rata-rata 22 derajat celcius ini anda juga dapat melihat kera-kera liar yang sangat lucu, tetapi anda harus tetap siaga karena kera-kera ini dapat juga mencuri barang-barang berharga. Air terjun dengan ketinggian 84 meter ini terlihat sangat megah karena mencurahkan begitu banyak air, pada musim hujan debit air sampai dengan 150 liter per detik sedangkan pada musim kemarau debit air sekitar 90 liter per detik.
Legenda Coban Rondo adalah sepasang suami yang baru menikah, sang istri bernama Dewi Anjarwati yang berasal dari gunung Kawi dan sang suami bernama Raden Baron Kusuma yang berasal dari gunung Anjasmara. Ketika pernikahan sudah mencapai 36 hari (selapan), Dewi Anjarwati mengajak suaminya untuk mengunjungi gunung Anjasmoro, daerah asal suaminya. Orang tua Dewi Anjarwati melarang keduanya pergi karena baru selapan. Tetapi, Dewi Anjarwati dan suaminya tetap berkeras untuk pergi. Di tengah jalan mereka bertemu Joko Lelono yang tidak diketahui asal-usulnya dan dia terpikat oleh kecantikan Dewi Anjarwati. Akhirnya perkelahian tidak bisa terhindarkan antara Raden Baron Kusuma dan Joko Lelono, lalu Raden Baron Kusuma berpesan kepada Punokawan yang menyertainya untuk menyembunyikan Dewi Anjarwati di tempat yang ada “Coban” nya. Perkelahian tidak berhenti sehingga menewaskan ke dua nya, sehingga Dewi Anjarwati menjadi Janda yang dalam bahasa jawa adalah “Rondo”. Sejak saat itu tempat Dewi Anjarwati menunggu suaminya tersebut di sebut “Coban Rondo” dan konon Batu besar dibawa air terjun tersebut adalah tempat duduk Dewi Anjarwati.

NB : Berbagai Sumber 

Taurus Vocation

Bndungan Selorejo Ngantang


Waduk Selorejo - terletak di kecamatan Ngantang, kabupaten Malang. Waduk dalam bahasa Jawa berarti bendungan atau danau. Pembuatan waduk Selorejo pada awalnya bertujuan sebagai sistem pengairan masyarakat setempat sekaligus tandon air pada musim hujan. Namun dalam perkembangannya, waduk Selorejo menjadi obyek wisata yang indah dan menarik karena tambahan sejumlah fasilitas untuk memanjakan pengunjung. Salah satu tempat wisata di Malang ini kerap menjadi tujuan wisata anak sekolah dan keluarga selama masa liburan.

Waduk Selorejo terletak di ketinggian 600 mdpl, membuatnya senantiasa berudara sejuk. Panorama waduk Selorejo juga indah karena dikelilingi oleh gunung-gunung antara lain Gunung Kelud, Gunung Anjasmoro dan Gunung Kawi. Berdiri di tepian waduk menikmati pemandangan waduk dengan latar pegunungan yang diselimuti awan sungguh merupakan kenikmatan tersendiri bagi saya. Anda yang hobi mancing juga bisa menyalurkan hobi di sini. Bawalah umpan lumut untuk menarik hati ikan-ikan waduk selorejo.

Salah satu daya tarik dari obyek wisata ini yaitu dengan sarana perahu, para wisatawan bisa menikmati keindahan pemandangan bendungan Selorejo. Perahu yang digunakan bisa menggunakan sarana perahu dayung atau perahu mesin, tergantung selera.
Bendungan Selorejo sudah terkenal sebagai tempat pemancingan yang cukup ramai di kalangan pemancing lokal karena bendungan ini termasuk daerah yang masih cukup berhasil menjaga kondisi airnya sehingga terbebas dari limbah. Karenanya masih banyak ditemukan ikan dengan ukuran yang cukup besar di sini.
Lokasi pemancingan di waduk Selorejo – Ngantang ada banyak jalannya. Untuk pemancingan yang biasa, anda bisa mengambil daerah obek wisatanya. Di daerah obyek wisata Selorejo anda akan menemukan beberapa titik pemancingan yang menarik dan strategis, dengan kemudahan memperoleh makan jika lapar sudah mulai datang. Lokasi pemancingan ikan di sini cukup dekat dengan warung makanan yang berada di daerah obyek wisata. Anda bahkan bisa mencicipi menu makan berupa lalapan ikan mas, mujair, ikan wader dll.

Sisi barat danau Selorejo dipisahkan oleh dua tebing yang sangat curam. Untuk mencapai danau Selorejo, pengunjung harus melewati jembatan gantung setinggi kurang lebih seratus meter. Bagi yang takut ketinggian, kegiatan ini bisa menguji nyali mereka. Di dalam area tempat wisata di Malang Waduk Selorejo, wisatawan bisa menikmati pemandangan alam sambil menyewa perahu motor berkeliling danau, olahraga kano, berenang di kolam air sumber alam maupun sekedar jalan-jalan mengelilingi kebun jambu yang luas. Pusat kerajinan rakyat pun telah siap memanjakan Anda yang memiliki hobi berbelanja dan koleksi benda-benda unik khas Malang.

KEBUN JAMBU


Tak cukup menikmati keindahan waduk dari tepi, saya dan teman-teman kemudian menyeberang ke kebun jambu di tengah waduk. Untuk sampai ke sana, kita harus menyewa perahu. Perahunya ada yang bermesin, ada yang dayung. Untuk perahu mesin, biayanya hanya Rp.5000/orang sekali jalan, dan hanya butuh 10 menit pula untuk mendaratkan kaki di kebun jambu.

Cukup membayar Rp.1000/orang, kita pun bebas masuk dan berkeliaran di areal kebun jambu klutuk. Mau makan sepuasnya silakan. Jambu klutuk yang kuning ranum menggantung di pohon memang amat menggoda untuk dipetik dan dimakan. Selain makan di tempat, kita juga boleh membawa pulang jambu yang sudah kita petik. Cukup membayar Rp.3000/kg. Lumayan buat nge-jus di rumah. :)

Setelah ‘mabuk’ jambu, kami kembali naik perahu, balik ke tepian waduk selorejo bersiap untuk makan siang. Ada banyak warung makan lesehan di sekitar waduk yang menyajikan menu ikan bakar khas waduk selorejo. Ikan bakar, sambel, dan lalapan cukuplah menjadi santapan istimewa kami siang itu. Berhubung ada yang mentraktir, makan siang kami pun jadi makin lahap. Thanks to Mr. Opic untuk traktirannya. ^^

Menjelang ashar kami bersiap pulang ke Pare. Kebetulan bis terakhir rute Malang-kediri lewat di Selorejo sekitar ashar. Terlambat sedikiiit aja alamat kami harus menginap di Selorejo. Oya, yang pengen nginap di Selorejo juga bisa kok. Ada jasa hotel dan cottage di sini. Salah satunya bisa di lihat di blog ini.

Buat teman-teman yang sedang belajar di kampung inggris, jalan-jalan ke Waduk Selorejo bisa menjadi alternatif kegiatan mengisi hari libur sabtu-minggu.

NB : Berbagai Sumber 

Taurus Vocation

Bendungan Sutami Karang Kates

Bendungan Karangkates atau yang sekarang biasa disebut dengan Bendungan Sutami terletak di Desa Karangkates, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Bendungan yang airnya berasal dari Sungai Brantas ini mulai dibangun oleh pemerintah antara tahun 1975-1977 dengan dana sekitar US$37,97 juta atau Rp.10.093 milyar untuk dijadikan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Untuk dapat mencapai Bendungan Karangkates relatif mudah (menggunakan kendaraan umum), karena lokasinya berada di tepi jalan raya Malang-Blitar, sekitar 35 kilometer di sebelah selatan Kota Malang atau 16 kilometer arah barat obyek wisata Gunung Kawi.

Kondisi Bendungan
Bendungan dan waduk Karangkates yang dikelola oleh Perum Jasa Tirta I (PJT I) yang berkedudukan di Kota Malang ini mempunyai luas keseluruhan sekitar 6 hektar. Air waduknya hanya berasal dari Sungai Brantas yang semakin hari bertambah keruh dan kotor karena polusi. Hal ini menyebabkan beberapa tahun yang lalu banyak ikan di Waduk Karangkates mati karena kekurangan oksigen. Menurut Ir Tjoek Walujo Subijanto (Direktur Pengelolaan Sungai Brantas), oksigen yang menipis itu merupakan dampak dari polusi limbah cair berbahaya yang berasal dari deterjen dan limbah industri yang merangsang berkembang biaknya tumbuhan algae.

Namun lepas dari masalah itu, yang jelas Bendungan Karangkates memiliki kapasitas terpasang 3x35 megawatt (MW) dan mampu memproduksi listrik sekitar 400 juta kwh per tahun. Selain itu, Bendungan Karangkates saat ini juga dijadikan sebagai sarana rekreasi dan olahraga, terutama bagi masyarakat yang berasal dari Malang dan Kediri. Konon, hijaunya pepohonan serta suasananya yang tenang, membuat banyak orang tertarik untuk berkunjung ke sana, walau terkadang harus diselingi oleh bau tak sedap dari sampah yang mengapung di waduk.

Fasilitas Bendungan Karangkates
Karena telah dijadikan sebagai sebuah obyek wisata, fasilitas penunjang di Bendungan Karangkates tergolong lengkap. Misalnya, bagi pengunjung yang ingin berolahraga, di dalam areal waduk dan bendungan Karangkates terdapat beberapa fasilitas olahraga, seperti: tempat pemancingan ikan, lapangan tenis hingga lapangan golf. Sementara, bagi pengunjung yang ingin menikmati pemandangan selain bendungan, dapat mengunjungi taman wisata yang letaknya di sebelah utara Bendungan Karangkates dan di sebelah selatan Bendungan Lahor[1]. Dan, apabila telah lelah berkeliling, pengunjung juga dapat menikmati aneka makanan yang dijual di warung-warung yang ada di sekitar bendungan.

Selain fasilitas di atas, masih ada berbagai fasilitas penunjang lainnya yang membuat kawasan wisata Bendungan Karangkates atau Sutami banyak dikunjungi orang. Fasilitas-fasilitas tersebut diantaranya adalah: lapangan parkir yang cukup luas, camping ground, kebun binatang mini, taman bermain anak-anak, kios-kios penjual souvenir khas daerah Malang dan sekitarnya, mushola, kamar mandi, WC, dan lain sebagainya. Sebagai catatan, untuk dapat memasuki obyek wisata Bendungan Karangkates pihak pengelola mematok harga tiket masuk bagi pengunjung hanya sebesar Rp.2.000,00 per orang.

NB : Berbagai Sumber 

Taurus Vocation

Bendungan Lahor Sumber Pucung

Banyaknya sungai-sungai besar yang melintasi Blitar mengakibatkan kawasan ini memiliki beberapa waduk buatan/ bendungan. Tidak hanya waduk-waduk yang memanfaatkan aliran sungai-sungai besar seperti Brantas dan Lekso, tetapi juga waduk-waduk yang berhulu dari pegunungan. Seperti apakah rupa waduk-waduk tersebut?? Berikut ulasannya.


Objek wisata Bendungan Lahor mulai ada bersamaan dengan dibangunnya bendungan Karang Kates. Objek wisata ini merupakan bagian atau sisi lain dari bendungan Karang Kates. Lokasi bendungan terletak diantara Kabupaten Blitar dan Kabupaten Malang, tepatnya di Desa Ngreco, Kecamatan Selorejo. Letaknya sangat strategis karena dilalui jalan pintas yang menghubungkan Blitar dan Malang.


Pemandangan alam berupa panorama perbukitan dengan vegetasi hutan pinus yang diselang-seling tetumbuhan pertanian memberikan sensasi tersendiri bagi siapapun yang melintasi bendungan ini.


NB : Berbagai Sumber 

Taurus Vocation

Pantai Bale Kambang, Bantur

Pantai BALEKAMBANG MALANG adalah salah satu obyek pariwisata pantai terkenal di Malang Jawa Timur.Sebagai tempat pariwisata umum,pantai balekambang Malang sudah dilengkapi dengan fasilitas yang cukup memadai antara lain; Kios, bungalow, tempat parkir luas, Kios , depot makanan, Mushola, pendopo, camping ground dll.
Panta balekambang membentang seluas 2 kilometer serta memiliki bibir pantai sekitar 200 meter adalah sebuah pantai yang indah dengan pasir putih dan ombak yang relatif lebih landai.Namun walaupun memiliki ombak yang relatif tenang pada saat air surut  daripada pantai laut selatan lainnya,tidak disarankan untuk mandi bagi yang tidak bisa berenang.Justru pada saat air surut inilah bahaya ombak menjadi lebih besar dan sudah banyak menelan korban jiwa.

Pantai BALEKAMBANG MALANG
Terdapat 3 pulau kecil diseberang pantai yaitu pulau ismoyo,pulau wisanggeni dan pulau anoman.Jika anda mendengar cerita bahwa balekambang ini sangat mirip dengan Tanah lot Bali,dengan pure yang berada di pulau seberang pantai dan dihubungkan dengan jembatan.Yang dimaksud cerita orang orang ini adalah pulau ismoyo dengan pure yang berdiri megah ditengahnya,memang mirip dengan yang berada di tanah lot Bali.
Pantai cukup ramai dikunjungi para wisatawan domestik maupun manca pada saat hari libur umum,dan akan lebih rame lagi terutama pada saat bulan Suro. Karena pada saat itu akan diselenggarakan upacara ritual adat Upacara Surohan (Suro’an) dan Upacara Jalanidhi Puja adalah acara khusus di Pantai Balekambang ini.

Pantai Balekambang terletak sebelah selatan kota Malang, tepatnya di Kecamatan Bantur kurang lebih 65 km. Pantai Balekambang bisa dicapai dengan melewati daerah dari Kecamatan Gondanglegi dan Kecamatan Bantur, kemudian masuk ke Desa Srigonco. Selain itu perjalanan ke Pantai Balekambang bisa pula dicapai melalui Kecamatan Kepanjen, lalu menuju Kecamatan Pagak setelah itu belok ke kiri ke arah Kecamatan Bantur.

Kalau ditempuh dari surabaya ,langsung saja menuju sidoarjo,kemudian menuju malang kota,ikuti arah menuju kecamatan kepanjen,lalu kecamatan bantur,dan bertemu kota bantur,nanti ada petunjuk arah pilihan akan ketemu dengan Kecamatan gondanglegi dan desa srigonco,,tepat di desa srigonco jalan akan berkelok-kelok naik-turun dengan pemandangan hutan yang serba hijau sampai dengan masuk kedalam kawasan wisata Balekambang.
Jalan menuju pantai saat ini sudah sangat bagus dan mudah sehingga nyaman untuk ditempuh dengan jenis mobil apapun.
Jika berkunjung ke Pantai Balekambang,jangan lupa datang juga ke Pantai Kondang Merak karena kedua Pantai ini berdekatan.


Taurus Vocation

NB  : Berbagai Sumber

Pantai Ngliyep, Donomulyo

PANTAI NGLIYEP MALANG yaitu tepatnya berada di Desa Kedungsalam yang  masuk wilayah Kecamatan Donomuyo  arah 62 Km ke selatan dari Kota Malang Jawa Timur.
Jika ingin menuju pantai Ngliyep, anda bisa mencapainya melalui kota Kepanjen (30km arah selatan Kota Malang).Kepanjen merupakan daerah Kecamatan Kabupaten Malang.Sesampainya di Kepanjen Anda selanjutnya bisa melalui  Desa Sumbermanjing Kulon atau melalui desa Karangkates (Bendungan Sutami) kemudian menuju ke desa Donomulyo.kalau sudah mencapai Donomulyo berarti Anda sudah dekat dengan pantai ini.
Jika Anda dari arah Blitar maka Langsung saja Anda bisa menuju Donomulyo melalui desa Karangkates (Bendungan Ir Sutami) kearah selatan.Jika anda kesulitan,jika sudah berada di Karangkates maka tanya saja kepada penduduk setempat.Orang-orang disana pasti tahu arah jalan menuju Ngliyep.Malu bertanya,sesat dijalan,,O.K,,,,, :D

Peta menuju pantai ngliyep malang
PANTAI NGLIYEP MALANG
PANTAI NGLIYEP MALANG
PANTAI NGLIYEP MALANG
Pemandangan alam dipantai ngliyep tak usah diragukan lagi,dengan dihiasi oleh banyaknya tebing curam,berpasir putih,berombak besar merupakan pantai yang eksotis.Ditambah lagi dengan tumbuhnya pepohonan rindang hutan lindung disekelilingnya menambah segarnya udara sekitar.

Pantai ngliyep ,seperti halnya pantai selatan didaerah lain yang merupakan tepi dari samudera Indonesia  rata rata memiliki ombak yang besar dan berbahaya.Khususnya pantai ngliyep,pinggiran pantai penuh hamparan batu  karang dan tebing karang menjadikan pantai ngliyep menjadi lebih berbahaya lagi.Tidak disarankan untuk berenang dipantai ngliyep ini apalagi tidak memiliki pengalaman berenang.

Tapi tidak perlu khawatir,walaupun tidak semua tempat bisa dipakai untuk berenang,namun pada saat pantai surut kita bisa bermain dan mencari ikan ikan kecil disela sela karang.
Atau anda hanya ingin sekedar bersantai menikmati hawa pantai sambil berteduh dibawah pepohonan hutan pantai.Sungguh sangat mengasyikkan...

Fasilitas seperti Camping ground,Pendopo,mushola,parkiran,depot dan bungalow akan semakin membuat anda betah untuk berlama lama.
Panta ramai dikunjungi saat hari libur umum dan minggu,dan akan lebih ramai lagi saat bulan suro mulai tanggal 1 sampai seminggu.Sebab pada hari hari itu diantaranya akan diselenggarakan ritual selamatan larung sesaji oleh penduduk sekitar tepat pada tgl 1 suro.

Tidak hanya itu,pada waktu hari hari ritual ini biasanya juga diselenggarakan pentas seni dan hiburan misalnya kuda lumping atau panggung musik dilokasi wisata.
Jalanan ke lokasi sudah bagus dan mudah ditempuh mobil apapun dan sepeda motor.Jika ingin touring ke Pantai ngliyep tidak perlu kuatir tentang jalanan lagi

Taurus Vocation

NB  : Berbagai Sumber

Pantai Sendang Biru, Sumber Manjing

Pantai Sendang Biru Malang terletak 69 km arah selatan dari pusat Kota Malang.Untuk menuju pantai sendang biru ini Anda harus melewati Turen, kemudian menuju arah Sumbermanjing Wetan. Nah di kecamatan Sumber Manjing Wetan inilah daerah letak pantai sendang biru. Pantai Sendang biru lebih dikenal sebagai tempat pendaratan dan pelelangan ikan Kabupaten Malang,namun terbuka juga sebagai tempat pariwisata.
Jika anda sama sekali belum tahu lokasinya,silahkan bertanya arah turen dulu jika masih di kota malang,setelah sampai turen maka tanya langsung saja lokasi sendang biru.Penduduk sekitar Turen rata rata semua sudah tahu arah dan jalan menuju pantai ini.

Ombak pantai sendang biru lebih tenang daripada ombak di Pantai Balekambang ataupun Pantai Ngliyep  walaupun sama sama berhadapan dengan samudera Indonesia.Karena pantai terhalangi oleh pulau sempu yang ada diseberang pantai.Jarak keduanya hanya dipisahkan oleh selat sempit.Karena kondisi inilah maka Pantai Sendang biru sangat cocok dipakai untuk berperahu ,memancing ikan atau olah raga air pantai lainnya.Pulau sempu sendiri juga banyak dikunjungi wisatawan yang menyukai wisata alam bebas.Didalam pulau sempu ini juga  terdapat danau kecil air tawar yang banyak dihuni oleh ikan.Selain itu,pulau sempu merupakan habitat bermacam macam fauna terutama burung yang terdiri dari banyak sekali jenisnya.


Pantai Sendang Biru Malang

Pantai Sendang Biru Malang

Pantai Sendang Biru Malang


Pantai Sendang Biru Malang


Pantai Sendang Biru Malang

Jika anda ingin menyeberang kepulau sempu anda bisa naik perahu yang memang disediakan oleh penduduk setempat bagi para wisatawan.

Pada tanggal 7 atau 8 Syawal, banyak masyarakat yang naik perahu menuju Pulau Sempu untuk mengambil air tawar yang ada di danau sana. Menurut kepercayaan, air tawar Pulau Sempu mujarab untuk kesehatan atau kesembuhan.

Untuk datang kelokasi Pantai sendang biru ini bisa ditempuh dengan semua jenis mobil dan sepeda motor.
Pantai yang berdekatan dengan sendang biru ini adalah Pantai Tamban, pantai yang landai berpasir putih yang masih alami.Jarak keduanya sekitar 3 km-an.

Taurus Vocation

NB : Berbagai Sumber

Pantai Kondang Merak, Sumber manjing

Pantai Kondang Merak adalah salah satu obyek pariwisata yang terletak di Kabupaten Malang.Pantai kondang merak  walaupun tidak terlalu populer namun tidak kalah menarik dan eksotis dibanding obyek wisata Pantai selatan lainnya yang lebih populer  seperti Pantai yang lain di Kabupaten Malang. Dengan lingkungan pantai yang masih bersih dan sangat alami menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Pantai yang luas dengan pasir putih bersih, ombak yang tenang, pesisir pantai yang rindang, serta batu karang yang besar dan kokoh akan di temukan di Pantai Kondang Merak. Banyaknya burung elang yang beterbangan semakin menambah kecantikan pantai ini.Pantai Kondang merak ini lokasinya cukup berdekatan dengan pantai Balekambang,istilahnya satu paket.Jadi jika anda berkunjung ke Pantai Balekambang alangkah lebih lengkap jika mampir juga kepantai Kondang merak.Hanya sekitar 1 km saja dari pantai Balekambang.

Pantai Kondang Merak



Pantai Kondang Merak



Pantai Kondang Merak


Pantai Kondang Merak


Jika dari kota Malang kendaraan memerlukan waktu 3 jam kearah selatan untuk sampai di Kondang Merak.Anda harus melalui daerah kepanjen ,Pagak dan kecamatan Bantur.
Penduduk yang tinggal di pesisir pantai sekitar 20an kepala keluarga yang semuanya bermata pencaharian sebagai nelayan.
Seperti halnya pantai selatan yang lain, ombak di Kondang Merak juga ganas dengan gelombang besar dan tiupan angin yang cukup kencang. Tepian Pantai Kondang Merak banyak ditumbuhi berbagai macam jenis alga. Sedikit ke tengah, terdapat pulau-pulau kecil yang ditumbuhi semak belukar.
Di sini kita bisa bermalam dengan mendirikan tenda lantas menyalakan api unggun sambil memandang pantai yang masih sangat alami. Terdapat penjaga hutan di depan pos penjagaan pintu masuk kawasan wisata sehingga masih relatif aman.
Walaupun jalan yang di lalui untuk sampai ke Pantai Kondang Merak tidak terlalu bagus, namun pemandangan yang kita temukan tidak akan mengecewakan karena eksotisme alam yang alami,tenang dan sunyi. Bagi yang belum pernah mengunjungi Pantai Kondang Merak, cobalah suatu saat jika datang ke wilayah kota Malang untuk melihat indahnya ciptaan Tuhan yang sangat mengagumkan ini.Atau saat liburan Nanti merencanakan agenda wisata khusus ke Pantai Kondang merak ini,gak bakal nyesel dehh.....

Taurus Vocation

NB   : berbagai sumber

Pantai Tamban Sitiarjo, Sumber Manjing

Pantai Tamban Malang masih berada dalam satu wilayah dengan Pantai Bale Kambang. Keduanya terletak didaerah Sumbermanjing wetan kabupaten Malang Jawa timur.Jika anda berkunjung ke pantai sendang biru,saya sarankan untuk sekaligus mengunjungi pantai Tamban ini.Tidak begitu jauh,hanya sekitar 3 km dari pantai sendang biru.

Pantai Tamban tepatnya terletak di Desa Tambak Rejo atau Desa Tamban, Kecamatan Sumbermanjing Wetan.Pantai masih belum dikelola sepenuhnya sebagai tempat pariwisata,jadi masih terkesan alami dan apa adanya.
Namun disana anda tidak perlu khawatir tentang makanan atau minuman karena lokasi pantai adalah kampung nelayan dan banyak yang berjualan aneka makanan.
Dulunya penduduk nelayan disini adalah relokasi dari korban
Pantai Tamban Malang

Pantai Tamban Malang

Pantai Tamban Malang

tsunami banyuwangi,entah tahu berapa saya lupa.
Ombak dipantai Tamban tidak terlalu besar karena ombak masih sedikit terhalang oleh pulau sempu yang ada di sebelah barat laut dari pantai tamban.
Pantai berpasir putih dan ombak yang landai sehingga cukup nyaman jika untuk berenang,namun jangan jika tidak berpengalaman berenang.
Selain berenang,anda bisa berkeliling bibir pantai yang sepanjang kira kira 2km sekaligus mencari ikan ikan kecil saat pantai surut.
Jalanan menuju lokasi pantai mudah ditempuh oleh berbagai jenis mobil dan sepeda motor.

NB : berbagai Sumber